Apa itu Visual Studio Code? Code Editor Developer
Web Development
23 February 2022

Visual Studio Code merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Microsoft sebagai cross platform yang dapat digunakan berbagai sistem operasi windows, Linux dan Mac OS. Visual Studio Code mendukung berbagai jenis bahasa pemrograman. Mulai dari JavaScript, Java, PHP, C++, C#, Go, JSON, dan Lainnya. Visual Studio Code juga telah terintegrasi ke GitHub. Untuk memanggil dan menyimpan semua kode aplikasi yang sedang dikerjakan langsung dari Visual Studio Code.

Download Visual Studio Code - Mac, Linux, Windows

Salah satu fitur menarik di Visual Studio Code adalah kemampuan menambah ekstensi. Sehingga para developer dapat menggunakan ekstensi yang tidak ada di Visual Studio Code.

Salah satu ekstensi Visual Studio Code yaitu, WakaTime.

Eksistensi ini melacak semua aktivitas koding, berapa waktu yang dihabiskan untuk coding dan bahasa apa yang sering digunakan dan berapa banyak project yang telah diselesaikan selama menggunakan Visual Studio Code.

Komponen Pada Visual Studio Code :

  1. Customize : Digunakan untuk menambahkan ekstensi bahasa pemrograman. konfigurasi  dan kustomisasi template dengan menambahkan ekstensi bahasa pemrograman maka kita tidak perlu selalu mengingat fungsi bahasa

  2. Command Palette: command palette menyediakan banyak akses perintah , kita bisa memberikan perintah editor membuka file,mencari file dan sebagainya dengan cepat dan mudah.untuk membuka command palette bisa dengan tekan Ctrl+Shift+p.

  3. Integrated Terminal: Integral Terminal digunakan untuk mengeksekusi script di editor.Kita bisa mengeksekusi skrip editor secara langsung di terminal tanpa harus membuka terminal tambahan, ini adalah salah satu kelebihan dari  visual studio code.

  4. Extension: extension adalah fungsi tambahan dalam yang berfungsi untuk memperluas kemampuan dari editor yang dapat membantu developer dalam melakukan programing.

  5. Search: Fitur search Visual Studio Code juga sangat cepat nya kemudahan yang diberikan selain kecepatan query pencarian data juga dia akan mencari sampai ke level  kontennya

  6. Grid Editor Layout: Kita juga mudah dalam manajemen layout visual studio code , kita dapat dengan mudah mengatur grup editor dalam tata letak apapun baik secara vertikal maupun horizontal.

  7. Color Themes : Color Themes digunakan untuk memodifikasi warna dalam antarmuka Visual studio Code agar sesuai dengan selera  yang diinginkan , caranya dengan pilih File >Preferences>Color Theme , lalu geser cursor keatas dan kebawah untuk memilih tema yang diinginkan.

  8. Cloud Environment: Kita juga bisa melakukan sesuatu di lingkungan cloud melalui Visual Studio Code seperti membuat database , melakukan perintah , insert, update , delete , dan sebagainya di cloud.

Berikut adalah kelebihan dari Visual Studio Code :

  • Memiliki extension yang banyak

  • Kontribusi tampilan

  • Text editor gratis

  • Dapat membuat snippet sendiri

  • Mudah dalam memahami dan mempelajari coding.

ARTIKEL LAINNYA
ARTIKEL LAINNYA
× Popup Image
Konsultasi gratis